Resmi Cerai, Selvi Kitty Dapat Hak Asuh Anak dan Biaya Nafkah Rp10 Juta per Bulan

Jum'at, 01 Maret 2024 - 17:03 WIB
loading...
Resmi Cerai, Selvi Kitty...
Selvi Kitty dan Rangga Ilham Suseno resmi bercerai berdasarkan putusan majelis hakim Pengadilan Agama Tanggerang. Foto/ Instagram
A A A
JAKARTA - Selvi Kitty dan Rangga Ilham Suseno resmi bercerai berdasarkan putusan majelis hakim Pengadilan Agama Tanggerang.

Pada putusan cerai yang diumumkannya lewat akun Instagram, Selvi mendapatkan hak asuh anak dan Rangga wajib biayai nafkah anak Rp10 juta per bulan.



"Pertama verstek, kedua mengenai nafkah biasa nafkah iddah terus satu lagi nafkah anak setiap bulan ada Rangga mengcover Abizard Kavin Suseno nominal Rp10 juta," ujar Selvi Kitty ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Jumat (1/3/2024).

Meski telah diputus, pemilik nama asli Selvi Isti Apriani ini mengaku biaya nafkah anak bisa saja bertambah, setelah Abizard dewasa nanti. Pasalnya anaknya itu masih berusia dini sehingga kebutuhannya belum terlalu besar.

"Kami belum tau Abizard kedepannya bertumbuh besar, nanti kami akan bicarakan kembali mengenai biaya atau kebutuhan Abizard seperti apa itu diluar kebutuhan sekolah Abizard," ucap Selvi Kitty.

Kendati hak asuh anak jatuh ke tangannya, Selvi secara tegas mengatakan kalau dirinya sama sekali tak membatasi Rangga Ilham untuk bertemu dengan Abizard.

"Aku juga nggak membatasi Rangga untuk datang, kapanpun kerumah sama anak main dirumah mau ajak anak main pun boleh," kata Selvi.



Sebagai informasi, Selvi Kitty mengumumkan sudah berpisah dari Rangga Ilham pada 19 Februari 2024. Informasi tersebut bagikan Selvi lewat Instagram, sehari setelah perayaan ulang tahun pernikahan dengan Rangga.

Selvi Kitty dan Rangga Ilham menikah pada 18 Februari 2018. Dari pernikahan tersebut, keduanya dikaruniai satu anak.
(tdy)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1109 seconds (0.1#10.140)